Wednesday, December 31, 2014

Cara Mengimpor Artikel dari Blog ke Blog

Cara Mengimpor Artikel dari Blog ke Blog,  tadinya aku berfikir ini adalah proses yang rumit dan sulit! Etapi, setelah dipelajari dan dilakoni, memindahkan artikel-artikel dari blog lama ke blog yang baru itu adalah perkara satu dua dan tiga step aja lho! Beneran! Aku baru saja mencobanya, dan berhasil! Berhasil! Berhasil! *Gaya Dora The Explorer. 

Alasan memindahkan artikel dari blog lama ke yang baru? Kalo aku sih, kasusnya adalah karena ingin ganti akun. Tadinya, blog tentang info lowongan kerja, bernaung di bawah akun alaikaabdul@gmail.com, di mana akun ini bersifat personal, narsis [menggunakan foto diri pada akun] dan berisi catatan-catatan harian/jurnal personal, sementara blog tentang info lowongan kerja ini adalah sebuah blog yang ingin fokus pada sharing informasi tentang lowongan kerja yang sedang dibuka, tanpa ingin pamer foto-foto gituh deh. Nah, kepikiran deh untuk bikin blog baru melalui akun baru, tanpa embel-embel alaika abdullah-nya. Maka, browsing deh eikeh, untuk mengecek kemungkinan mengangkut perabotan dari rumah lama memindahkan artikel-artikel dari blog lama [blogspot] ke blog baru [juga blogspot]. Dan Taraaaa! Caranya gampang pisan! Aih, newbie banget deh eikeh!

Friday, October 3, 2014

Ga Bisa Buka FB via Chrome?

Awalnya sih buka FB via chrome selalu lancar jaya, ga ada masalah sama sekali, hingga tadi siang, tiba-tiba saja si fesbuk ini ga bisa lagi diakses penuh dari Google Chrome. Kan sebel jadinya! Sementara semua pekerjaan yang berhubungan dengan blogging, interaksi di media sosial itu aku selalu pake google chrome. Huft, jadi bete deh.

Wednesday, September 17, 2014

Cara Restart Ipad 2

Bagi sebagian orang, apalagi yang memang pegangan sehari-harinya adalah tablet ber-merk iPad, pertanyaan pada judul di atas adalah hal kecil. Gampil! Ya enggak, Mantemans? Tapi, bagi yang masih newbie alias baruuuuuu aja pegang [beroleh] iPad, tentu ini akan menjadi sebuah tanya yang serius kan?
Aku sendiri, awalnya juga gaptek banget tentang how to operate the tablet [iPad]. Mau tanya ke teman kok rasanya malu. Pegangan selama ini Macbook, kok restart iPad aja kagak ngerti? Hihi. Akhirnya googling lah saya, Mantemans. Soalnya si iPad ngambek alias freezing nih, ngehang! 

Monday, August 11, 2014

Menghitung Jumlah Kata pada Blogspot

Panduan kali ini terlintas ketika sedang drafting sebuah artikel untuk lomba. Panitia mensyaratkan minimal 1000 - 2000 kata untuk artikel yang akan diikutsertakan. Nah, berhubung blogspot [platform yang saya gunakan] tidak memiliki fasilitas 'penghitung jumlah kata' alias word count, tidak seperti pada wordpress, maka saya langsung google deh, mencari tau how to count the number of words I have created for my article. Dan....? Taraaaaa, berikut caranya, Mantemans!

  1. Masuklah ke link berikut ini --> www.wordcounttool.net 
  2. Lalu copy-kan semua isi postingan Mantemans dan pastekan pada kolom tesebut, dan perhatikan jumlah kata yang dihasilkannya.

Gampang banget yak? Selamat mencoba!

sekedar berbagi,
Al, Bandung, 11 Agustus 2014

Tuesday, July 29, 2014

Cara Memasang Anti Klik Kanan

Pernah dibikin sebel bin kesel gegara artikel Mantemans dicopas pas pas oleh orang lain dengan semena-mena? Tanpa pemberitahuan apalagi minta ijin, eh tiba-tiba Mantemans membaca atau melihat artikel Mantemans duduk manis di sebuah portal/situs/blog lain? Hiiih!!! Sebel banget kan kalo sudah seperti itu?

Saya pernah mengalami hal seperti ini beberapa kali. Sebelnya, artikel saya dicopas dengan sempurna. Tanpa ada sedikit pun editan di sana sini. Jadi mulai dari kata-kata hingga titik komanya itu, plek plek plek! Sama persis! Aih, nangis bombay deh rasanya, Mantemans!

Wednesday, July 2, 2014

Google Drive, Si Peti Ajaib

Pasti sudah sering donk berhadapan dengan logo yang satu ini? Kalo aku sih, paling sering berhadapan dengannya pada saat menggunakan gmail dan akan attaching [melampirkan] file, logo di sebelah akan muncul menyarankan opsi 'insert file using drive'

Sebagai orang yang masih gaptek-gaptek dikit halah!, awalnya ga tertarik sih untuk menggunakannya. Ah, ngapain juga nambah-nambah kerjaan, ribet ah! Si Mbah ini ya, sering banget nambahin aplikasi-aplikasi baru. Kan ribet belajarnya, Mbah! Hihi. Lagian juga, kan aku sudah punya dropbox yang biasa aku pakai untuk menimbun harta karun menyimpan files.

Thursday, June 12, 2014

Welcome To My Page

Hello, Rekans!

Ini adalah halaman lain dari ranah maya Alaika Abdullah, yang dihadirkan khusus untuk rekam jejak mencatat catatan penting terkait tutorial alias How To, yang pernah saya pergunakan dalam mengutak atik blog, hape, dan hal terkait how to lainnya. Semoga catatan ini tidak hanya bermanfaat bagi diri saya sendiri, tapi juga hendaknya berguna bagi rekan-rekan sekalian yaa!

Selamat menjelajah di ranah maya saya yang satu ini, enjoy reading and take a good thing here! :)

Saleum,
Alaika
@alaikaabdul
http://facebook.com/ala.ika2
alaikaabdul@gmail.com